Indahnya obyek Wisata Bukit Lintang Sewu di Bantul Cocok Untuk Spot Foto

Indahnya obyek Wisata Bukit Lintang Sewu di Bantul Cocok Untuk Spot Foto – Jalan-jalan ke Kota Gudeg Yogyakarta jangan lupa mampir ke Obyek Wisata Bukit Lintang Sewu. Lokasi berada di salah satu kabupaten di Daerah Istimewa Yogyakarta yaitu kabupaten bantul tepatnya berlokasi di Desa Muntuk, Kecamatan Dlingo, Kabupaten Bantul, Yogyakarta,

Obyek wisata terbaru di Dlingo ini sebenarnya sudah dikembangkan sejak januari 2016 lalu. Kalau ditempuh dari pusat kota Jogja sekitar 1 jam perjalanan dengan kendaraan pribadi.

Berikut Peta Lokasi Bukit Lintang Sewu :

Dari arah kota Jogja menuju ke Bukit Lintang Sewu ini ambil arah terminal Giwangan kemudian lewat Jalan Imogiri Timur lurus terus ke arah selatan. Rute menuju Bukit Lintang Sewu ini sama dengan rute menuju Pinus Pengger yaitu arah ke kebun buah Mangunan. Setelah sampai di persimpangan Hutan Pinus dan arah Kebun Buah mangunan ambil yang lurus (naik). Setelah melewati Hutan Pinus asri lurus saja sekitar 500 meter sudah sampai di Bukit Lintang Sewu dengan Gapura di kanan jalan.

Indahnya obyek Wisata Bukit Lintang Sewu di Bantul Cocok Untuk Spot Foto

Indahnya obyek Wisata Bukit Lintang Sewu di Bantul Cocok Untuk Spot Foto

Sebelum Mencapai ke lokasi Bukit Lintang Sewu jangan lupa mampir beli oleh-oleh dulu jajanan khas Bantul yaitu Tiwul. Tiwul yang cukup terkenal disana adalah Tiwul “Mbok Sum” yang menjual berbagai rasa tiwul dan beberapa makanan khas lainnya.

 

Indahnya obyek Wisata Bukit Lintang Sewu di Bantul Cocok Untuk Spot Foto

Harga Tiket Bukit Lintang Sewu dan Fasilitas

Untuk masuk ke wisata baru bukit Lintang Sewu Dlingo ini pengunjung cukup membayar Rp. 2.000 dan biaya parkir 2.000/motor serta 3.000 untuk mobil. Fasilitas yang ada di Bukit Lintang Sewu ini adalah camping Ground, spot foto, Parkir, Gzebo, Toilet, dan beberapa warung makan. jam buka Bukit Lintang Sewu adalah 06.00 – 18.00 WIB

Ada beberapa Spot foto yang menarik di Bukit Lintang Sewu. Sebenarnya lebih bagus jika foto dikala terbit matahari namun karena kondisi jalan macet menuju lokasi maka kami pun tiba sudah agak siang.

Indahnya obyek Wisata Bukit Lintang Sewu di Bantul Cocok Untuk Spot Foto

Background bukit hijau yang sejuk dan indah dilihat

Indahnya obyek Wisata Bukit Lintang Sewu di Bantul Cocok Untuk Spot Foto

Indahnya obyek Wisata Bukit Lintang Sewu di Bantul Cocok Untuk Spot Foto

Foto di gapura ikon Lintang sewu

Indahnya obyek Wisata Bukit Lintang Sewu di Bantul Cocok Untuk Spot Foto

Konon, nama Bukit Lintang Sewu diambil dari Bahasa Jawa yang berarti ‘Bukit Seribu Bintang’. Keren!

Konon, nama Bukit Lintang Sewu diambil dari Bahasa Jawa yang berarti 'Bukit Seribu Bintang'. Keren!

Demikianlah sekilas perjalanan saya ke salah satu objek wisata yang di Yogya. So temans … jika kembali ke yogya jangan lupa mampir ke Bukit Lintng Sewu.

BACA JUGA : PT Railing Berencana akan Menambah Jadwal Kereta Bandara dari Bekasi